4G LTE VOLTE [ VOICE OVER LTE ]

Hadirnya jaringan 4G memungkinkan pelanggan menikmati pengalaman teknologi komunikasi berbasis data yang murah dan lancar, melalui voice over LTE (voLTE). Komunikasi dengan VoLTE dijamin lancar karena tidak tejadi pemampatan data sehingga tidak ada kompresi data karena bandwidth yang besar, dan kualitas suaranya juga jauh lebih baik setara high definition voice.

VoLTE menjadi solusi bagi arif komunikasi suara yang murah bahkan untuk komunikasi ke luar negeri sekalipun. Tarif percakapan yang ramah di kantung tersebut diyakini akan banyak digunakan pengguna ponsel di masa depan.

Penyedia chipset mobile, Qualcomm, sudah mengimplementasikan VoLTE bagi pengguna lewat jajaran produk terbaru, salah satunya adalah Snapdragon 820. “Masa depan bukan lagi ngomongin voice call tapi sudah voice over LTE dan WiFi calling,” ujar Shannedy Ong, Country Director Qualcomm Indonesia.

Sejauh ini, teknologi VoLTE telah dikomersialkan oleh 60 operator telekomunikasi global. Seperti Amerika Serikat dan Korea Selatan, layanan VoLTE sudah bisa dinikmati secara luas oleh para pelanggan seluler. Sementara di Indonesia, layanan ini baru diuji coba oleh beberapa operator, seperti Telkomsel dan XL Axiata.

Bila spektrum 4G LTE sudah merata di Indonesia, VoLTE akan dikombinasikan juga dengan yang namanya VoWiFi. Bedanya adalah, VoWiFi yang merupakan singkatan dari Voice over WiFi mengandalkan jaringan WiFi sebagai jalur koneksinya.

“Jadi kalau kita sedang di dalam ruangan dan jaringan WiFi lebih memungkinkan, kita bisa pindah ke WiFi. Tapi kalau di luar ruangan, layanan VoLTE bisa dimaksimalkan. Perpindahannya juga seamless dan mulus,” ujar Shannedy.


0 komentar:

Post a Comment